VISI
“BERAKHLAKUL KARIMAH, BERPRESTASI, TERAMPIL, DAN BERWAWASAN GLOBAL”
MISI
- Melaksanakan pembiasaan positif dengan sholat berjama’ah dan melaksanakan tadarus sebelum pembelajaran dimulai.
- Menanamkan keimanan dan ketakwaan melalui pengalaman ajaran agama dalam kegiatan pembelajaran.
- Melaksanakan Pembiasaan 5S + T (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Santun, dan Toleransi).
- Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan yang efektif dan berkualitas.
- Melaksanakan Bimbingan Karir peserta didik secara efektif.
- Mengembangkan minat, bakat, dan potensi peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler.
- Membina kemandirian peserta didik melalui kegiatan kewirausahaan dan pengembangan diri yang terencana dan berkesinambungan.
- Melaksanakan program pembelajaran aktif, inovatif, kreatif, dan menyenangkan dengan pendekatan STEAM.
- Mengembangkan kemampuan literasi peserta didik melalui perpustakaan digital.
- Menumbuhkan pola pikir terbuka dalam berinteraksi dengan budaya lain yang positif dan tidak bertentangan dengan budaya luhur bangsa sehingga menumbuhkan rasa saling menghargai.
- Memfasilitasi dan mengembangkan pembelajaran berbasis IT.
- Menanamkan kecintaan terhadap budaya serta bahasa melalui kegiatan literasi dan numerasi.
- Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar dan menguasai bahasa asing